Mewujudkan Pelaksanaan dan Pelaporan Keuangan Dana BOS, Dinas Pendidikan Terapkan Data Mining. 

Uncategorized0 Dilihat

Bekasi, koreksinews.co.id – Kepala Bidang Pembinaan Sekolah Dasar (SD) Pranoto, ST pada Dinas Pendidikan Kabupaten Bekasi mengikuti Pelatihan Kepemimpinan Administrator (PKA) Angkatan 1 yang diselenggarakan Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia ( PPSDM) Regional Bandung Tahun 2025.

Pelatihan Kepemimpinan Administrator ( PKA) bertujuan untuk menambah wawasan peserta tentang fungsi dalam pembinaan dan pendampingan satuan pendidikan dalam pengelolaan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS).

Sebagai peserta yang ikut PKA Pranoto Menyampaikan, telah melakukan persiapan dan selanjutnya tahap pelaksanaan optimalisasi pengelolaan dana Bantuan Oprasional Sekolah (BOS) jenjang Sekolah Dasar  melalui pendekatan Data Mining pada Dinas Pendidikan Kabupaten Bekasi.

Tujuan utamanya adalah Mewujudkan perencanaan, pelaksanaan dan pelaporan keuangan dana BOS yang akurat, tepat waktu, dan dapat dipertanggung jawabkan, dan untuk meningkatkan Standar Pelayanan Minimal (SPM) dan implementasi Kurikulum Satuan Pendidikan (KSP).

Baca juga :   Jelang HUT Ke-78 TNI, 367 Prajurit Wijayakusuma Dapat Kenaikan Pangkat

Selama ini, pengelolaan dana BOS di tingkat satuan pendidikan masih menghadapi tantangan dalam aspek perencanaan, pelaksanaan, dan pelaporan. Dengan pendekatan data mining, kami ingin memastikan seluruh proses dapat berbasis data aktual dan dapat dipertanggungjawabkan

Melalui sistem ini, diharapkan terjadi peningkatan signifikan pada Standar Pelayanan Minimal (SPM) serta implementasi Kurikulum Satuan Pendidikan (KSP). Sekolah tidak hanya lebih tertib dalam pengelolaan BOS, tetapi juga lebih fokus pada peningkatan mutu pembelajaran, jelas Pranoto. (nizar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *